Pembersih Hati Nurani

“betapa lebihnya darah Kristus, … akan menyucikan hati nurani kita dari perbuatan-perbuatan yang sia-sia, supaya kita dapat beribadah kepada Allah yang hidup.” (Ibrani 9:14)

Banyak orang kristen tidak bisa maju dalam kerohaniannya, karena dibebani dengan rasa bersalah di dalam hatinya yang menghalangi dia untuk maju. Apakah rasa bersalah itu? Rasa bersalah adalah noda dosa-dosa pada hati nurani kita.

Saat masih muda, hati nurani kita hanya ternoda sedikit. Setelah bertambah tua, noda-noda itu bertumpuk. Seperti jendela yang tidak pernah dibersihkan, hati nurani makin lama makin gelap, sampai akhirnya hanya sedikit cahaya yang bisa tembus.

Tidak ada obat atau sabun apa pun yang dapat menghilangkan noda itu dan membersihkan hati nurani kita. Hati nurani kita memerlukan kuasa darah Yesus untuk membersihkannya. Saat kita datang mengaku dosa, maka kuasa darah Yesus akan menyucikan hati nurani kita dari semua noda dosa.

Banyak orang kristen tidak bisa maju dalam kerohaniannya, karena dibebani oleh rasa bersalah di dalam hatinya. Ini adalah noda dosa patah hati nurani kita. Tidak ada yang dapat membersihan hati nurani dari noda ini, kecuali darah Yesus.

Baca juga: Allah Dipuaskan oleh Darah Yesus

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*