Sukacita karena Doa

mereka akan Kubawa ke gunung-Ku yang kudus dan akan Kuberi kesukaan di rumah doa-Ku.” (Yesaya 56:7)

Kita juga bisa mempertahankan sukacita keselamatan dengan berdoa. Alkitab berkata bahwa kita akan diberi kesukaan di rumah doa-Nya. Rumah doa adalah rumah yang berdoa, atau rumah untuk berdoa. Setelah kita dilahirkan kembali, Yesus berdiam di dalam roh kita. Roh kita menjadi rumah-Nya. Roh kita yang adalah rumah-Nya harus menjadi rumah doa-Nya.

Doa yang sejati bukanlah sekedar mengucapkan kata-kata yang diulang-ulang, melainkan pencurahan isi hati dan roh kita. Saat kita berkata-kata, itu adalah kata-kata yang meluap dari roh kita. Saat kita berseru, itu adalah seruan dari roh kita. Doa yang merupakan seruan dari dalam roh inilah yang menyegarkan dan menghasilkan sukacita dalam hati kita.

Mintalah maka kamu akan menerima, supaya penuhlah sukacitamu.” (Yohanes 16:24b)

Doa yang sejati bukanlah sekadar mengucapkan kata-kata yang diulang-ulang, melainkan pencurahan isi hati dan roh kita. Doa yang merupakan seruan dari dalam roh inilah yang akan menyegarkan dan menghasilkan sukacita dalam hati kita.

Baca juga: Menjamah Roh dalam Alkitab

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*