KRISTUS MENGHAKIMI DENGAN PERKATAANNYA

Wahyu 1:16, “Dan di tangan kanan-Nya Ia memegang tujuh bintang dan dari mulut-Nya keluar sebilah pedang tajam bermata dua, dan wajah-Nya bersinar-sinar bagaikan matahari yang terik.

Bintang memancarkan cahaya di dalam kegelapan malam. Dalam kegelapan malam, yaitu kemerosotan gereja, diperlukan cahaya dari bintang, yaitu orang-orang yang paling matang dalam hayat ilahi, yang berfungsi dalam gereja.

Dari mulut-Nya keluar sebilah pedang tajam bermata dua, melambangkan perkataan Kristus yang memisahkan, menghakimi, dan membunuh (Ibr. 4:12; Ef. 6:17), untuk menanggulangi manusia, perkara, dan benda yang negatif.

Wajah-Nya bersinar bagaikan matahari yang terik melambangkan penghakiman untuk mendatangkan kerajaan. Saat Dia mengambil alih bumi ini menjadi kerajaan, wajah-Nya seperti matahari (Why. 10:1). Jadi Kritsus merawat dan menghakimi gereja untuk mendatangkan kerajaan-Nya.

Doa: O Tuhan Yesus, kami terbuka terhadap perkataan-Mu yang menghakimi. Kami percaya ketika kami bertobat, maka kerajaan-Mu akan datang dalam hidup kami. Amin!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*