MEMPERTAHANKAN
KEDUDUKAN KEMATIAN

Kolose 3:1-3, “Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, carilah perkara yang di atas, di mana Kristus ada, duduk di sebelah kanan Allah. Pikirkanlah perkara yang di atas, bukan yang di bumi. Sebab kamu telah mati dan hidupmu tersembunyi bersama dengan Kristus di dalam Allah.”

Banyak orang Kristen menuntut pengalaman hayat kebangkitan dan kenaikan, namun melupakan pengalaman kematian daging yang tak boleh putus. Mereka ingin maju tanpa kedudukan kematian. Akibatnya, jika tidak meremehkan prilaku daging, mereka akhirnya akan “merohanikan” daging (menganggap kebaikan alamiah itu rohani). Kematian adalah dasar dari kebangkitan dan kenaikan, jika kedudukan kematian daging tidak sungguh-sungguh dipertahankan, maka hayat kebangkitan dan kenaikan hanyalah isapan jempol belaka!

Musuh selalu ingin membuat kita meninggalkan area salib agar kita menjadi rohani di luaran saja, tapi dalamnya tetap bersifat daging. Supaya tidak tertipu oleh daging, kita harus terus-menerus tinggal dalam kematian Tuhan. Kita perlu membiarkan Roh Kudus berkuasa untuk sepenuhnya menggulingkan kekuatan daging. Biarlah Dia sendiri menjadi hayat baru kita dan menyatakan Kristus adalah hayat kita. Barulah kita dapat berkata: “namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam aku.” (Gal. 2:20a). Tetapi hayat yang baru ini tetap berdasarkan: “Aku telah disalibkan dengan Kristus.” (Gal. 2:19b).

Doa: O Tuhan Yesus, tolong kami untuk mempertahankan kedudukan kematian daging. Jangan biarkan kami tergoda untuk meninggalkan area salib, agar bukan kami lagi yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam kami. Amin!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*