Kolose 2:9-10a, “Sebab dalam Dialah berdiam secara jasmaniah seluruh kepenuhan ke-Allahan, dan kamu telah dipenuhi di dalam Dia.”
Kristus adalah perwujudan kepenuhan ke-Allah-an. Dan kita sebagai gereja-Nya telah dipenuhi di dalam Dia. Hasilnya adalah segala apa adanya Dia dan segala milik-Nya menjadi milik kita. Kita mewarisi segala yang telah Kristus alami dan lalui, segala yang telah Kristus rampungkan, capai dan peroleh.
Ini seperti seorang perempuan miskin menikah dengan seorang laki-laki yang sangat kaya. Karena perempuan itu telah bersatu dengan suaminya, maka segala apa adanya suaminya dan segala milik suaminya, menjadi miliknya juga. Ia tidak lagi bisa berkata dan merasa bahwa ia adalah perempuan miskin.
Jangan pernah merasa miskin, karena kita telah dipenuhi di dalam Kristus! Segala kekayaan-Nya yang tak terduga telah menjadi milik kita. Kita lebih kaya dari milyarder mana pun.
Doa: Tuhan Yesus terima kasih, karena kami telah dipenuhi di dalam Engkau. Semua milik-Mu, segala yang telah Engkau capai, peroleh, dan rampungkan, kini menjadi milik kami. Amin!