Yeremia 15:16a, “Apabila aku bertemu dengan perkataan-perkataan-Mu, maka aku menikmatinya (memakannya)“
Bila Anda bertemu dengan firman Allah, apa yang akan Anda lakukan? Bagaimana Anda akan memperlakukannya? Alkitab berkata jika kita bertemu dengan firman Allah, seharusnya kita memakannya, karena firman Allah adalah makanan. Kebanyakan orang Kristen ketika bertemu dengan firman Allah, mereka bukan memakannya, tapi memikirkannya, mempelajarinya. Selanjutnya mereka akan berusaha untuk menerapkan apa yang telah dipelajari tersebut ke dalam kehidupan. Hasilnya adalah kegagalan! Orang yang memiliki tekad kuat mungkin akan berhasil untuk sementara waktu, namun pada akhirnya juga akan berujung pada kegagalan.
Firman Allah yang terutama adalah makanan, bukan ajaran. Karena itu kita harus memperlakukannya sebagai makanan, bukan sebagai ajaran. Bila kita bertemu dengan firman Allah, pastikan pertama-tama kita memakannya dengan roh kita, bukan mempelajarinya dengan pikiran kita.
Doa: O Tuhan Yesus, sadarkan kami bahwa firman-Mu adalah makanan. Ketika kami bertemu dengan firman-Mu, tolong kami untuk memakannya, bukan mempelajarinya.