
“Tetapi mula-mula aku memberitakan kepada orang-orang Yahudi di Damsyik, di Yerusalem dan di seluruh tanah Yudea, dan juga kepada bangsa-bangsa lain, bahwa mereka harus bertobat dan berbalik kepada Allah serta melakukan pekerjaan-pekerjaan yang sesuai dengan pertobatan itu” (Kisah Para Rasul 26:20).
Arti bertobat yang sebenarnya bukanlah menyesali diri atau membuka lembaran baru dalam hidup, melainkan berpaling atau berbalik. Pertobatan bicara tentang perubahan posisi dari seseorang. Dulu posisi kita membelakangi Allah, berbuat baik atau berbuat jahat, posisi kita membelakangi Allah. Pada posisi yang membelakangi Allah ini, tidak peduli Anda berbuat baik atau jahat, Anda tetap orang berdosa.
Ketika kita bertobat, kita berpaling kepada Allah, sehingga posisi kita tidak lagi membelakangi Allah, tapi menghadap Allah. Kita berpaling dari tidak mempercayai Allah kepada mempercayai Allah, dari melawan Allah kepada menaati Allah, dari seteru Allah menjadi berdamai dengan Allah. Pertobatan artinya berpaling!
Bertobat artinya berpaling, bicara tentang perubahan posisi. Dulu posisi kita membelakangi Allah, lalu kita berpaling kepada Allah sehingga kita tidak lagi melawan Allah, melainkan berdamai dengan Allah.
Baca Juga: Mengaku = Berseru