Perhatikanlah Bunga Bakung

“Dan mengapa kamu kuatir akan pakaian? Perhatikanlah bunga bakung di ladang, yang tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal, namun Aku berkata kepadamu: Salomo dalam segala kemegahannya pun tidak berpakaian seindah salah satu dari bunga itu. Jadi jika demikian Allah mendandani rumput di ladang, yang hari ini ada dan besok dibuang ke dalam api, tidakkah Ia akan terlebih lagi mendandani kamu, hai orang yang kurang percaya?” (Matius 6:28-30)

Bagi Anda yang sedang kuatir tentang pakaian, coba perhatikan bunga bakung di ladang. Ia tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal, namun didandani oleh Allah begitu indahnya. 

Jika Allah mendandani rumput di ladang, yang umurnya hanya sehari, Tidakkah Ia akan mendandani kita terlebih lagi? Pertanyaannya adalah: Apakah kita percaya? Jika kita percaya, kita tidak akan kekurangan pakaian. Tuhan akan mendandani tubuh kita sehingga terlihat baik dan pantas. 

Kurang memercayai pemeliharaan Tuhan membuat kita kuatir. Seharusnya kita menyerahkan segala kekuatiran dan percaya kepada pemeliharaan-Nya yang berdaulat.

“Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu.” (I Petrus 5:7)

Baca juga: Lebih Baik Berdoa Dari Pada Kuatir

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*