“Barangsiapa berkata, bahwa ia berada di dalam terang, tetapi ia membenci saudaranya, ia berada di dalam kegelapan sampai sekarang. Barangsiapa mengasihi saudaranya, ia tetap berada di dalam terang, dan di dalam dia tidak ada penyesatan.” (I Yohanes 2:9-10)
Jika kita berada dalam terang kita akan hidup dalam persekutuan dengan sesama saudara seiman di sekeliling kita, artinya kita mengasihi mereka. Itu sebabnya jika kita membencisaudara kita maka itu menunjukkan bahwa kita sedang hidup dalam kegelapan. Adalah sebuah kemustahilan untuk orang yang hidup dalam terang membenci saudaranya. Orang yang membenci saudaranya tidak dapat berkata bahwa ia hidup dalam terang atau hidup dalam persekutuan dengan Allah, karena Allah adalah Kasih. Tidak mungkin orang yang hidup dalam persekutuan dengan Sang Kasih, malah membenci saudaranya. Mustahil!
Baca juga: Terang Dan Persekutuan